
Penyebab rambut rontok berlebihan kira-kira apa saja ya, kamu tahu nggak HomeySquad? Bagi orang yang mengalaminya pasti bertanya-tanya dan ingin segera mencari solusinya. Kelihangan rambut beberapa helai tentunya masih normal. Hal itu sangat umum terjadi.
Tapi, jika kamu menyadari bahwa rambutmu semakin tipis dan belahan rambut mulai melebar, kamu mungkin perlu khawatir dan waspada.
Rambut adalah mahkota bagi wanita, istilah ini sudah sering kita dengar. Walaupun bagi pria tidak selalu demikian. Ada sebagian pria yang nyaman dengan rambut botak, dan sebagian lagi nyaman dengan rambut normal.
Namun, tetap saja rambut itu penting dan penuh makna. Rambut dapat memberikan kesan dan ciri khas seseorang, makanya kehilangan rambut bisa sangat mengerikan. Pastinya siapapun akan gelisah.
Sekarang kamu bisa menekan kegelisahanmu dengan mencari tau penyebabnya dan segera mengatasinya. Di sini HomeyB akan memberitahumu apa saja yang bisa menyebabkan seseorang mengalami rontok yang berlebihan, gimana cara lihat tanda-tandanya dan juga cara mengatasinya.
Untuk bisa mengatasinya, kita juga perlu tau dulu apa saja penyebabnya, supaya tepat cara menanganinya. Inilah setidaknya ada 5 penyebab rambut rontok yang terlalu banyak (parah).
5 Penyebab Rambut Rontok Berlebihan
1. Faktor Keturunan (Genetika)
Penyebab yang satu ini paling umum terjadi. Artinya seseorang dapat mewarisi gen dari orang tuanya atau buyutnya yang membuat folikel rambut berhenti menumbuhkan rambut. Jika kakek/nenek/orang tua tidak memiliki banyak rambut (pada dasarnya rambutnya tipis dan sedikit), kemungkinan besar terjadi juga ke anak cucunya.
2. Stres Berlebihan
Dalam situasi tertentu kita seringkali berada di bawah tekanan, terkadang juga mengalami peristiwa traumatis. Hal-hal inilah yang menyebabkan stres berlebihan sehingga rambut menjadi rontok dan menipis.
3. Penyakit Tertentu
Beberapa penyakit memang bisa menyebabkan hair loss, diantaranya penyakit infeksi kulit kepala, alopecia areata, hormon yang tidak seimbang, dan psoriasis.
4. Kondisi Tertentu
Seseorang bisa mengalami kerontokan akibat kondisi tertentu seperti setelah melahirkan, menyusui, penurunan berat badan, dan kekurangan vitamin.
5. Cara Menata Rambut (Hairstyles)
Gaya rambut yang terlalu ketat bisa menyebabkan kerontokan, seperti: sanggul, kepang, dan ekor kuda (ponytail). Jika terlalu ditarik kuat ke belakang bisa-bisa rambut patah atau tercabut dari akarnya.
Penggunaan cat rambut dan alat styling rambut yang panas juga bisa menyebabkan rambut mudah rapuh dan patah, sehingga mudah rontok.
Itulah faktor-faktor yang menyebabkan rambut orang menjadi rontok berlebihan. Kita juga bisa memeriksa lho, apa saja tanda-tandanya rambut di kepala kita ini mengalami rontok yang terlalu hebat. Di bawah ini cara memeriksa tanda-tandanya yang bisa kamu praktekkan di rumah.
Cara Memeriksa Tanda-Tandanya
Sisir Rambut Dengan Jari
Salah satu cara yang sederhana untuk melihat tanda kerontokan parah adalah coba sisir rambut menggunakan jari dengan lembut. Jika rambut yang terbawa lebih dari 3 helai, apalagi sampai bergerombol, itulah tandanya sudah terlalu banyak rontoknya. Tapi jangan terlalu sering menarik rambut dengan tangan, itu bisa menyebabkan folikel rambut rusak.
Cek Floor Drain Anda Setelah Mandi
Perhatikan setelah selesai mandi apakah banyak rambut yang menyumbat di lubang pembuangan di lantai kamar mandi. Sebenarnya normal saja jika ada rambut jatuh beberapa helai saat kita mandi, tapi jika sudah sampai menggumpal, itu tandanya sudah keterlaluan rontoknya.
Sikat Rambut Dengan Sisir
Coba sisir selama 60 detik, lihat jumlah rambut yang gugur. Jika sekitar 10 helai masih normal dan kamu nggak perlu khawatir. Lebih dari itu baru kamu mulai waspada. Biasakan sisir saat rambut setengah kering, jangan saat masih basah. Pakailah sisir yang giginya tidak terlalu rapat.
Cek Bantalmu
Cek bantal saat bangun tidur, apakah yang menempel di bantal hanya beberapa helai atau terlalu banyak.
Periksa Belahan Rambut
Jika belahan rambut yang semula normal lalu sekarang semakin melebar, itu tandanya kamu sudah kelihangan terlalu banyak rambut.
Setelah mengetahui penyebabnya dan tips memeriksa tanda-tandanya, tiba saatnya kita harus menemukan solusinya. Berikut cara mengatasi rambut rontok yang sudah terlalu over.
Cara Mengatasi Rambut Rontok Berlebihan
- Hindari stres yang berlebihan, sehingga kerontokan parah bisa terhenti. Karena faktor stres hanya sementara menyebabkan kerontokan rambut, maka cobalah lebih bisa mengelolanya dengan bijak. Kontrol diri, relaksasi sejenak, dan atur napas dengan baik.
- Gunakan produk-produk hair care yang mengandung setidaknya satu atau beberapa kandungan ini, antara lain: argan oil, ekstrak ginseng, aloe vera, kemiri, green pea, ekstrak pumpkin seed, minyak kelapa, atau biotin.
- Konsumsi vitamin atau mineral yang dapat mengatasi rambut rontok seperti: vitamin D, vitamin E, zinc, dan zat besi.
- Untuk rontok yang disebabkan oleh penyakit tertentu, cara mengatasinya sebaiknya konsultasi ke dokter atau dermatologist.
- Perhatikan cara menata rambut, jika ingin menguncir rambut biasakan jangan terlalu ketat, cobalah untuk melonggarkan ikatan atau membiarkan tergerai alami beberapa saat karena rambut juga butuh istirahat.
Rekomendasi Hair Care dan Vitamin untuk Rambut Rontok
Mama’s Choice Anti-Hair Fall Kit
Produk ini sangat cocok untuk para mama di masa kehamilan, setelah melahirkan dan saat menyusui yang biasanya mengalami kerontokan berlebihan. Dengan kandungan kiwi, kemiri dan green pea efektif mengurangi kerontokan, menjaga kesehatan kulit kepala, dan merangsang pertumbuhan rambut baru. Walaupun produk tersebut ditujukan untuk para ibu, namun tetap bisa dipakai untuk umum juga ya.
O’SWEET Singapore Ginger Shampoo 250 ml
Salah satu shampo yang terbaik, terbukti merawat rambut rusak akibat kerontokan. Mengandung jahe bentong, minyak biji camelia & polygonum multiflorum. Shampo ini bisa membersihkan kulit kepala dan memberi kesegaran pada kulit kepala.
Blackmores Vitamin D3
Produk yang satu ini sudah cukup terkenal ya sebagai vitamin terbaik. Dengan kandungan vitamin D3 dosis tinggi 1000IU, bantu penuhi kebutuhan Vitamin D harian Anda, terutama pada kondisi tertentu seperti: lanjut usia, ibu hamil dan menyusui, risiko tinggi/penderita penyakit infeksi atau penderita autoimun.
Natur Hair Fall Treatment
Shampo yang secara khusus mengatasi rambut rontok secara alami ini diperkaya akan kandungan utama ekstrak ginseng dan kandungan bioaktif lainnya. Bermanfaat untuk mengatasi kerontokan rambut, merawat kekuatan akar rambut, dan menstimulasi peredaran darah di kulit kepala.

DOs & DON’Ts Tentang Rambut Rontok Berlebihan
DOs
- Cari tahu penyebab rontoknya
- Periksa tanda-tandanya
- Kelola stres dengan bijak
- Konsumsi vitamin/mineral
- Sisir rambut pada kondisi setengah kering
- Longgarkan sedikit ikatan rambutmu
- Sesekali membiarkan rambut tergerai alami
- Istirahatkan rambut dari alat styling
- Gunakan hair care yang ada kandungan ekstrak ginseng, minyak kelapa, argan oil, dll
- Kerontokan karena penyakit tertentu segera konsultasi ke dokter
- Periksa belahan rambut untuk mengantisipasi kerontokan lebih parah
DON’Ts
- Malas cari tahu penyebab rontok
- Mengabaikan tanda-tandanya
- Stres berlebihan
- Tidak didukung oleh konsumsi vitamin/mineral
- Menyisir rambut dalam keadaan basah
- Mengikat rambut terlalu ketat
- Mengikat rambut terus-menerus sehingga rambut ketarik dan mudah copot
- Pakai styling rambut terlalu sering
- Pakai hair care dengan kandungan yang keras, sehingga makin rontok
- Tidak mau konsultasi ke dokter padahal kerontokan sudah parah
- Membiarkan pertanda belahan rambut yang telah melebar
Demikian penjelasan mengenai penyebab, tanda-tandanya dan cara mengatasi rambut rontok berlebihan. Apakah kamu sudah memeriksa kondisi rambutmu sekarang? Adakah salah satu atau beberapa tanda yang kamu alami? Jangan resah lagi.
Cobalah saran-saran di atas dan pilih produk yang paling sesuai dengan tipe rambutmu. HomeyB juga sudah memberikan beberapa masukan apa yang sebaiknya dilakukan dan jangan dilakukan.
Semoga membantu ya. Selamat menjaga mahkotamu, HomeySquad.
Referensi:
- Apotek K24 – Vitamin Untuk Rambut Rontok, Penuhi Jika Ingin Rambut Sehat dan Tebal! (2024)
- Halodoc – Psoriasis (2024)
- Halodoc – Alopecia Areata (2023)
- Bright Side – Causes of Hair Loss, and 7 Ways to Tell If You’re Losing Too Much of It (2022)
Pingback: Rekomendasi Serum Untuk Rambut Rontok, Patut Dicoba! -